Minggu, 21 Juli 2013

Jalan Arah Rumah Bupati Bogor Rusak


JALAN ARAH RUMAH “BUPATI” RUSAK


Sangat disayangkan melihat kondisi Jalan Raya Pasar Dramaga, yang tidak jauh dari rumah orang nomor satu di Kabupaten Bogor, sekaligus Bupati Bogor, Rachmat Yasin, tepatnya Desa Dramaga, Kacamatan Dramaga, Kabupaten Bogor.

Terdapat 13 titik kerusakan di sepanjang Jalan raya itu, kerusakan jalan berupa lubang yang menganga, ditengah jalan, dengan kedalaman 60 Cm tak sebanding dengan keadaan rumah Bupati Bogor Rachmat Yasin yang bertingkat serta terkunci rapat yang tapak mewah dari kejauhan. Padahal lokasi jalan yang berlubang itu tak jauh dari rumah Rachmat Yasin, kira-kira berjarak hanya 2 meter.

Camat Dramaga Arom Rusmandar menuturkan, mengenai jalan yang hancur itu, pada saat ini sedang menunggu perbaikan dan pemeliharan dari UPT Bina Marga Dramaga. Namun ia juga membenarkan tentang kondisi jalan yang rusak yang tidak jauh dari rumah Bupati Bogor.

“Setahu saya anggaranya belum turun di Bina Marga, pada tahun ini untuk perbaikan jalan tersebut, kalo anggarannya belum cair ya harus gimana lagi. Jalan yang rusak parah bukan hanya di Desa Dramaga saja, yang berada di pelosok pun masih banyak kedapatan akses jalan yang tidak bagus,” ucapnya

 Maman (34) warga Kampung Rawakalong, RT01/08, Desa Ciherang mengatakan, kondisi jalan yang rusak tersebut terbilang lumayan lama sekitar 6 bulan, sampai saat ini belum ada tanggapan dari aparatur pemerintah setempat.

“Padahal akses jalan raya itu sangat penting peranannya bagi warga sekitar untuk dilalui setiap harinya guna melakukan aktivitas sehari-hari, seperti bekerja,anak-anak berangkat sekolah,dan masih banyak lagi,saya berharap agar cepat direalisasikan pembangunan jalan tersebut”. ucapnya

“menurut pelaksana pemeliharaan jalan, Amin mengatakan kalau pihaknya sekarang masih bertahap dalam pembangunan dan penambalan jalan, karena itu kita akan menindaklanjuti secara cepat.

“pihaknya sekarang lagi ada pemeliharaan jalan di daerah laladon dan ciomas kreteg. Mungkin kami akan berjalan secara bertahap, karena kan semuanya juga butuh proses dan pengerjaan yang memakan waktu yang lumayan lama”. ujarnya




Tidak ada komentar:

Posting Komentar